Perselisihan antara Facebook dan Google memang benar adanya. Setelah Larry Page, CEO Google, mengkritik mesin pencari milik Facebook, kini giliran sosial media terbesar dunia ini yang bertindak.
Seperti yang dilansir Mashable (31/1), CEO Facebook, Mark Zuckerberg nampak tidak menunjukkan tanda bahwa perusahaannya memiliki hubungan baik dengan Google. "Hubungan kami dengan Google bukanlah sumber dari keberhasilan kami," terang Zuckerberg.
Malah, seakan Zuckerberg lebih menunjukkan kemesraannya dengan Apple ketimbang Google. Hal ini disampaikannya dengan mengatakan, "Mereka (Apple, red) telah menjadi sahabat kami selama ini dan kami sangat senang melakukan integrasi dengan perusahaan ini".
Hubungan Facebook dan Google memang memanas beberapa pekan terakhir ini. Terlebih setelah munculnya pernyataan Larry Page mengenai Graph Search yang diangg`p tidak akan mampu menandingi mesin pencari buatannya.
Keputusan Facebook untuk meluncurkan Graph Search dan melakukan kerjasama dengan Bing, musuh utama Google, memang semakin memperlebar jarak antara kedua perusahaan ini. Inilah yang menyebabkan akhirnya kedua CEO dari Facebook dan Google saling serang untuk menunjukkan siapa yang terbaik.
sumber:merdeka.com
Mark Zuckerberg: Kami dan Google memang tak harmonis
Posted by: Risalahati
Dedic Ahmad Updated at: 17:55
No comments:
Post a Comment