Saat ini banyak para pebisnis atau orang-orang yang memanfaatkan jasa layanan jejaring sosial untuk membantu publikasi produk atau barang dagangannya. Banyak hal yang perlu diperhatikan agar meraih sukses ketika berbisnis dengan menggunakan situs jejaring sosial. Salah satunya adalah manajemen waktu.
Dengan mengetahui kapan saja waktu terbaik untuk menuliskan atau posting sesuatu di situs jejaring sosial, maka kemungkinan tulisan tersebut akan dibaca orang juga semakin besar. Apabila tulisan tersebut dibaca orang, maka ada banyak kemungkinan lain yang mengekor di belakangnya.
Seperti yang dilansir Social Barrel (11/11), ada waktu atau jam-jam tertentu yang sebaiknya dimaksimalkan untuk posting atau publikasi produk di situs jejaring sosial seperti Facebook, Twitter, Google+, Pinterest dan LinkedIn.
Google+
Menurut analisa, trafik Google+ akan meningkat setelah jam 9 pagi dan mencapai puncaknya pada pertengahan hari atau sekitar pukul 11 siang. Pebisnis yang menggunakan layanan Google+ disarankan untuk tidak memposting suatu berita baru ketika sudah mendekati pukul 5 sore. Waktu terburuk untuk posting di Google+ adalah pukul 6 petang dan 8 pagi.
Apabila Google+ ramainya trafik pada pagi hari, di Pinterest justru sebaliknya. Trafik di Pinterest mulai padat dimulai setelah pukul 12 malam dan puncaknya adalah hari Sabtu pagi. Disarankan untuk tidak memposting sesuatu setelah sore hari khususnya pada pukul 5 sore sampai 7 malam. Idealnya adalah antara pukul 2 - 4 pagi atau 8 malam sampai 1 dini hari.
Waktu-waktu ideal untuk posting di LinkedIn adalah sebelum dan sesudah jam-jam sibuk atau aktivitas kerja. Disarankan untuk memulai aktivitas di LinkedIn sekitar pukul 7 - 9 pagi atau 5 - 6 petang. Puncak trafik di LinkedIn adalah hari Selasa sampai Kamis. Tidak disarankan untuk publishing sesuatu di jam 10 malam sampai 6 pagi.
Trafik di Facebook mulai ramai sekitar pukul 9 pagi dan puncaknya adalah hari Rabu pukul 3 sore. Trafik mulai agak sepi setelah pukul 4 sore. Tidak disarankan untuk posting sesuatu di hari Sabtu. Menurut penelitian, sekitar pukul 8 malam sampai 8 pagi adalah waktu yang kurang tepat untuk memposting sesuatu.
Trafik di Twitter dimulai pada pukul 11 siang dan puncaknya kepadatan ada di hari Senin sampai Kamis. Waktu ideal untuk posting di Twitter adalah pukul antara 1 siang sampai 3 sore.Trafik mulai turun setelah pukul 3 sore dan akan turun drastis pada hari Jumat setelah pukul 3 sore. Disarankan untuk tidak nge-twit pada pukul 8 malam sampai 9 pagi.
Sebagai catatan, analisa waktu di atas diambil dari responden di Amerika Serikat. Memang dapat dipakai sebagai acuan dasar, namun perbedaan waktu dan karakteristik pengguna jejaring sosial di setiap negara berbeda-beda.
Maka, apabila Anda seorang pebisnis yang
memanfaatkan jasa layanan jejaring sosial dapat menganalisa sendiri
waktu yang tepat untuk posting berdasarkan waktu dan karakteristik umum
pengguna sosial media di tempat Anda.
Waktu Yang Tepat Untuk Posting di Jejaring Sosial
Posted by: Risalahati
Dedic Ahmad Updated at: 22:50
No comments:
Post a Comment