Setelah lama vakum, Noah band kembali menggebrak industri musik Tanah Air. Grup band asal Bandung itu berhasil memecahkan rekor manggung di dua benua dalam satu hari.
Meski telah berhasil mengembalikan kejayaannya, tidak membuat para personel Smash takut tersaingi band yang dulu bernama Peterpan itu.
Bahkan, salah satu personel Smash, Bisma, yakin geliat boyband di Tanah Air tak akan pudar dengan kehadiran Noah. Dia patut menyukuri bangkitnya band tersebut.
"Boyband enggak akan tenggelam, karena kita bersaing secara sehat. Jangan kotak-kotakin musik, kita harus bersukur band bangkit kembali," ungkap Bisma ditemui di Blitz Megaplex, Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Senin (24/9/2012).
Bahkan, Bisma tak takut menghadapi boyband dan girlband baru yang semakin banyak, dan kehadiran Noah yang sedang naik daun.
"Sekarang banyak boyband dan girlband baru, dan dengan adanya grup band jadi dinetralisir lagi dengan band. Kami senang banget Indonesia punya band yang lebih beragam lagi. Sama sekali enggak takut, santai saja," tutupnya.
sebenernya ane sendiri lucu baca artikel ini.. Smash VS noah yang pasti jauh tinggal lah si smash. hehe
http://music.okezone.com/read/2012/09/24/386/694472/smash-tak-takut-bersaing-dengan-noah
Smash Tak Takut Bersaing dengan Noah,Menurut Loe Gimana ?
Posted by: Risalahati
Dedic Ahmad Updated at: 17:52
No comments:
Post a Comment