Riasan mata bukan hanya seputar bagian kelopak yang diaplikasikan eyeshadow, eyeliner, serta bulu mata dengan maskara. Untuk area bawah mata juga perlu diperhatikan agar riasan terasa lengkap dan maksimal.
Area bawah mata ini seringkali dilupakan oleh para wanita. Tren riasan di area bawah mata seperti eyeliner atau lush lower lashes sebenarnya dapat menciptakan tampilan yang begitu seksi dan menggoda.
Memang, dalam pengaplikasiannya harus hati-hati agar mata tak terlihat aneh. Lalu bagaimana caranya?
- Kenali bentuk mata
Hal yang harus Anda lakukan pertama kali adalah mengetahui bentuk mata. Jika Anda memiliki mata yang sangat besar, jangan gunakan eyeliner hanya di kelopak luar mata. Gunakan pula di bagian garis mata bawah dari tengah ke ujung untuk mendapatkan tampilan dramatis sekaligus seksi.
- Alat
Jika Anda bertanya-tanya peralatan make up yang paling tepat untuk merias area bawah mata maka jawabannya adalah waterproof eye pencil. Jika Anda ingin menggunakan liquid eyeliner, aplikasikan pensil mata baru kemudian bentuk mata dengan liquid liner.
Anda juga dapat memakai jari tangan Anda untuk meratakan liner secara perlahan. Hal yang harus diketahui, bawah mata adalah area yang tepat untuk diberi warna-warna pop seperti jade, gold, crimson, atau sapphire shade.
- Maskara untuk bulu mata bawah
Jangan takut untuk mengenakan maskara pada bulu mata bawah. Tapi, jangan terlalu tebal. Seperti dikutip dari Bella Sugar, butuh beberapa detik setelah mengaplikasikan maskara sebelum mengaplikasikan layer kedua. Hindari mengaplikasikan lebih dari tiga layer maskara karena akan membuat bulu mata terlihat terlalu tebal dan menggumpal.
Cukup dua atau tiga layer saja, maka bulu mata akan terlihat bervolume dan menggoda. Anda juga dapat menutupi kulit di area bawah mata terlebih dahulu sebelum memakai maskara untuk menghindari maskara yang luntur dan merusak riasan kulit.
http://life.viva.co.id
Riasan Menawan di Bawah Mata
Posted by: Risalahati
Dedic Ahmad Updated at: 23:11
No comments:
Post a Comment